Gubernur Kepri Nurdin Basirun Berikan Bantuan para Korban Kebakaran Pasar Kijang Lama


Gubernur Kepri Nurdin Basirun Berikan Bantuan para Korban Kebakaran Pasar Kijang Lama

BINTAN I KEJORANEWS.COM : Gubernur Kepulauan Riau Nurdin Basirun langsung meninjau lokasi terjadinya kebakaran di Bintan Timur ( Kijang ), Selasa (16/8/16). 

Gubernur Kepri yang sampai di tempat kejadian sekitar pukul 11:20 wib, lansung di sambut Bupati Kabupaten Bintan Apri Sujadi berserta Camat Bintan Timur, Hasan.

Dalam kunjungannya ini, Nurdin Basirun lansung melihat puing-puing bangunan yang hangus terbakar api. Yang selanjutnya bertatap muka dengan para korban kebakaran di halaman kelenteng sasana Bhakti Kijang, dan memberikan penyegaran dan semangat bagi para korban.

" Kita akan membantu saudara-saudara semaksimal mungkin, kejadian yang baru saja terjadi hendaknya kita ambil hikmahnya, agar kedepan tidak terulang kembali," ujarnya kepada para korban.

Tidak lupa, Gubernur Kepulauan Riau memberikan bantuan berupa uang tunai untuk para korban melaluhi Camat Bintan Timur, Hasan. yang mana dana tersebut nantinya akan di gunakan untuk para korban membeli pakaian dan kebutuhan lain lainnya .

Sementara itu, Bupati Bintan Apri Sujadi meyampaikan, bahwa Musibah yang terjadi tidak ada yang menginginkannya. Sedangkan terkait lambatnya api dipadamkan karena keterlambatan Damkar Bintan, menurutnya, dikarenakan jarak tempuh yang jauh dan minimya anggota Damkar, namun hal itu merupakan satu PR Pemkab Bintan yang nantinya akan mencari solusi terkait masalah itu.

obeth

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama