KUNDUR I KEJORANEWS.COM : Bupati Karimun Aunur Rafiq berserta Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (FKPD) melakukan safari ramadhan perdana pada Senin malam (6/6/16) di Masjid Baiturrahman Kelurahan Teluk Air Kecamatan Karimun.
Agenda safari ramadhan merupakan kegiatan rutin tahunan yang dilaksanakan pada saat bulan puasa ramadhan. Dengan tujuan untuk menjalin dan menjaga tali silaturahmi antar sesama dan dengan masyarakat.
"Saya mengajak seluruh jamaah agar dapat meningkatkan tali silaturahmi antar sesama. Selain itu pula banyak amalan yang adapat dibuat serta pahala pun dilipatgandakan, sehingga dengan ini diharapkan agar masyarakat yang mampu dapat menyisihkan sedikit rizkinya untuk diberikan kepada orang yang melaksanakan puasa bersama di Masjid atau di Musholla," ungkap Rafi memberikan sambutan saat safari Ramadhan.
Pada ramadhan tahun ini diharapkan agar seluruh masyarakat tetap dalam lindungan Allah SWT serta kerukunan umat tetap dapat dipertahankan. Sehingga menjadi masyarakat yang istiqomah dijalan Allah dan tetap senang tiasa sehat dan terus menjalankan ibadah dengan nikmat. Diakhri kegiatan safari, Rafiq dikerumuni anak-anak sekolah untuk dimintai tandatangan buku agenda ramadhan para siswa.
Yudi S.
Posting Komentar